Sabtu, 05 April 2014

Tentang Seseorang yang Jauh di sana

ku hafal benar
retorika mengalun syahdu
ku ingat betul
gaya berbahasa berkelas

meski aku tak peduli
tapi aku dengar, aku paham
dan aku sangat mengerti

aku berkata padamu
kenang dan ingatlah aku

aku sudah coba yang aku mampu
aku sudah beri, aku punya rasa
hanya engkau yang nilai
patahan-patahan kalbu
luluh lantah tercecer
remuk. sampai dasar

kenang dan ingatlah aku
simpan-simpanlah memori ini
jaga rasa ini
jaga kalbu ini
jaga jiwa ini

kini, aku bukan apa-apa
jika bisa, beri daku makna
makna dari suka menjadi benci
kenang dan ingatlah aku
yang menyisakan kecewa dan pilu


Tidak ada komentar:

Posting Komentar